Yuk menanam pohon, Sebab, pohon adalah sumber sedekah kita
Menanam Pohon
Tahap pertama kurang lebih 25 batang. Alhamdulillah lubang ukuran 50 cm x 50 cm x 50 cm sudah siap.
Sekam, pupuk organik, kapur dolomit, NPK, Fertipos dan lain-lain sudah dibeli sejak beberapa hari lalu.
Kenapa Alpukat? Harapannya ada hasil yang dapat dipanen. Dijual dan bisa digunakan untuk membeli kitab-kitab ulama. Agar wawasan kita bertambah. Supaya pengetahuan agama kita meningkat.
Nabi Muhammad bersabda :
مَا مِنْ مُسْلِمٍ يَغْرِسُ غَرْسًا، أَوْ يَزْرَعُ زَرْعًا، فَيَأْكُلُ مِنْهُ طَيْرٌ، أَوْ إِنْسَانٌ، أَوْ بَهِيمَةٌ، إِلَّا كَانَ لَهُ بِهِ صَدَقَةٌ
Artinya : "Tidak ada seorang muslim pun yang menanam pohon atau berladang, lalu dimakan burung, dimakan orang,dimakan ternak, melainkan tercatat sebagai sedekah untuknya" HR Bukhari Muslim
Masya Allah!
Menanam pohon adalah ajaran Islam. Banyak manfaat yang didapat. Bukan hanya untuk si penanam. Manfaat juga buat orang lain, hewan dan binatang, bahkan alam sekitar juga.
Sebuah pohon yang ditanam bisa buat peneduh yang rindang. Dapat diambil buahnya. Daun, batang dan akarnya digunakan. Sumber oksigen dan lain-lain.
Dek, pernahkah engkau berpikir untuk bersedekah? Setiap waktu mampu bersedekah? Pasti engkau berpikir, apa yang bisa disedekahkan?
Nah, menanam pohon adalah salah satu jawaban. Ada cara mudah untuk bersedekah. Tanamlah pohon!
Pohon banyak bagiannya. Yang dimakan burung adalah sedekah. Dimakan hewan ternak adalah sedekah. Dimakan ulat adalah sedekah. Dimakan semut adalah sedekah.
Allahu Akbar!
Nabi Muhammad pernah menjelaskan, "Jika kiamat telah tiba, sementara ada bibit kurma di tanganmu, apabila bisa dia tanam sebelum sempat berdiri, maka tanamlah!"
Subhanallah!
Sampai sedemikian bersemangatnya yang diajarkan Nabi Muhammad agar kita menanam pohon!
Walaupun waktu terbatas. Bahkan sekalipun kita tidak secara langsung merasakan manfaatnya karena perlu waktu panjang untuk dipanen, maka tetaplah menanam.
Sebab, menanam pohon itu bisa untuk anak cucu. Untuk generasi setelah kita.
Al Imam an Nawawi dalam Syarah Shahih Muslim (10/213) menjelaskan bahwa hadits-hadits di atas menunjukkan, "Keutamaan menanam pohon dan berkebun. Pahala untuk yang menanam terus mengalir sampai kiamat, selama bermanfaat"
An Nawawi melanjutkan, "Ulama berbeda pendapat tentang jenis pekerjaan yang paling afdal dan paling baik. Ada pendapat ; berdagang. Ada pendapat ; hasil tangan. Ada pendapat ; berkebun, dan inilah pendapat yang benar"
Dek, menanam pohon termasuk program pemerintah Indonesia yang harus kita perhatikan. Berusaha untuk ikut mensukseskan. Bukankah kita ingin menjadi warga negara yang baik?
Dek, mari kita semangat menanam pohon. Mari niatkan untuk ibadah, yaitu melaksanakan anjuran Nabi Muhammad. Mari kita rawat dan jaga tanaman itu ke depan. Sebab, pohon adalah sumber sedekah kita.
Baarakallahu fiikum
Di Lendah 05 Jan 2021
t.me/anakmudadansalaf
KOMENTAR